Berbunga-bunga di Taman Bunga Celosia

Oktober 20, 2018




Welcome to Taman Bunga Celosia

Lebaran 2018 pada H+5, kami memampirkan diri ke taman bunga yang juga lagi hits di Kabupaten Semarang. Yaak, nggak lain nggak bukan, Taman Bunga Celosia. Itu tuh, yang banyak orang pada bergaya foto di depan menara Eiffel atau kincir ala Belanda.
Taman Bunga ini memang lagi booming banget di sosmed, ya. Sebelumnya sih, kebun bunga Setya Aji yang sempat tenar. Hanya saja, Celosia ini punya (lagi-lagi) spot foto yang cukup bikin orang ngebet pengen pepotoan.

Nah, jadi ada apa di sana?

Tempat Wisata Dua Rasa

Ternyata, ada dua tempat wisata yang berseberangan di sini. Mungkin pemilik dan pengelolanya sama, ya? Yang satu, khusus untuk arena main anak-anak. Letaknya di area parkir mobil. Tiket masuknya waktu itu sih 7 ribuan. Katanya di dalam ada kolam renang, flying fox, dan semacamnya. Kami nggak masuk ke sana, padahal penasaran juga sama spot batu Stonehenge-nya, hihihi.
Tempat yang satunya, ya taman bunga Celosia itu sendiri. Sesuai namanya, mulai dari gerbang masuk saja, kita sudah disambut dengan bunga-bungaan. Ada yang bunga betulan, ada yang mainan eh buatan. Di sini aja, orang-orang sudah pada rebutan foto.  -_-
Hawa di sana sejuk, apalagi kalau pas angin bertiup. Di kejauhan, tampak gunung Ungaran yang sudah dekaaat sekali. Yep, memang letaknya ini kan di kaki gunung Ungaran.

Pilih Hidrangea atau Kincir Belanda?

                                    


Sebetulnya, jenis bunga yang saya lihat nggak begitu banyak, sih. Namun cukup deh untuk menyemarakkan tamannya. Yang terlihat mencolok adalah bunga Celosia dan Hidrangea. Sayang, beberapa rumpun dan rerumputan terlihat habis terinjak-injak. Beberapa petugas juga sedang menanam ulang tanaman yang mati. Entah memang sudah waktunya diganti, atau mati terinjak pengunjung. L

Spot yang paling laku, apalagi kalau bukan rumah kincir khas Belanda dan menara Eiffel. Rumah kincirnya kurang terlihat betulan, nih. Kalau misal dibuat seperti khas bentuk aslinya, pastiii lebih ciamik.

Menara Eiffelnya lumayan bagus. Meski orang-orang yang ngotot nongkrong di atasnya, selalu bikin bekgron foto jadi jelek. Huaaa.

Balik Lagi, Nggak?

Hmm ... mungkin, someday. Kalau bukan musim liburan, pasti asyik karena sepi. Mau ambil foto bebas, nggak kejebak rombongan yang mendadak in frame. :D
Dan kalau bunga-bunganya sudah tumbuh asri, rumputnya sudah hijau bersemi lagi. Kesannya kemarin itu, belum siap dikunjungi banyak orang.

Sedikit saran, sebaiknya diberi pagar pembatas, mana area yang boleh dilewati atau diinjak. Agar kelangsungan hidup bebungaan dan rerumputannya awet, selalu sedap dipandang. Beri juga papan nama tanaman, supaya pengunjung nggak cuma dapat foto kece aja, tapi juga pengetahuan baru.

Taman Bunga Celosia


Lokasi    : Kecamatan Bandungan, Kab. Semarang
Rute      : Dari arah pasar Bandungan, terus naik ke arah Candi Gedong Songo. Sekitar 200 m dari pertigaan/pangkalan ojek Gedong Songo.
Tiket      : 15 ribu





You Might Also Like

0 komentar